Selasa, 08 Februari 2011

Menghindari Hewan Peliharaan Saat Sedang Hamil (TOXOPLASMA)

Salah satu penyakit berbahaya bagi wanita hamil (terutama masa kehamilan 1-3 bulan) adalah infeksi dan berkembangnya parasit Toxoplasma Gondii karena dapat menyebabkan keguguran atau kelahiran bayi dalam keadaan cacat.
Penyakit ini masuk ke dalam tubuh manusia akibat termakannya spora Toxoplasma Gondii. Selain hidup pada sayuran dan daging mentah, parasit ini juga berkembang biak pada hewan peliharaan seperti : ANJING, KUCING dan BURUNG namun lebih sering diketemukan pada KUCING.
Bayi yang terserang parasit ini akan menunjukkan tanda pembesaran pada organ kepalanya akibat penambahan cairan otak (Hidrosefalus).
Berikut tips kepada ibu hamil untuk melakukan pencegahan terhadap penyakit Toxoplasma :
- Lakukan pemeriksaan ke dokter (test TORCH) sebelum kehamilan.
- Hindari makanan yang dimakan mentah atau setengah matang.
- Bersihkan dengan baik sayuran atau buah sebelum dimakan.
- Sebaiknya tidak minum susu Unpasteurized dari hewan.
- Pakailah sarung tangan saat membersihkan sampah atau tempat sampah.
- Jika anda pecinta kucing, serahkan tugas membersihkan kotorannya kepada orang lain.
- Kucing yang dipelihara dalam rumah dan tidak diberi makan daging mentah umumnya tidak terinfeksi parasit ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar